Trekking corporate adalah program yang didesain khusus untuk trekking peserta dalam jumlah banyak. Disini anda dan teman-teman akan merasakan kebersamaan yang harmonis, membangun kerjasama tim dan lebih meningkatkan rasa empaty dan solidaritas.
Sebelum trekking anda akan merasakan keseruan bersama mentor ice breaking berpengalaman yang akan menghilangkan rasa kaku terhadap teman kerja dan senior atau junior anda.
Rute yang disediakan merupakan rute basic dengan pemandangan yang menakjubkan mulai dari melewati persawahan, Sungai, Hutan dan sampai di air terjun.
Mulailah trekking yang mengasyikkan di lanskap Sentul yang memesona! Bersiaplah untuk menjelajahi permata tersembunyi alam saat Anda melintasi hutan lebat, air terjun yang mengalir deras, dan sudut pandang yang menakjubkan. Temukan keajaiban alam bebas, tantang diri Anda dengan jalur yang menyangkan, Pemandu kami yang berpengalaman akan memastikan keamanan Anda dan memberikan perjalanan yang tak terlupakan.
Informasi Biaya
Biaya termasuk
- Pickup (Transportasi Lokal) Dari Meeting Point Atau Hotel
- Aula (Free Aula untuk peserta minimal 50 Org)
- Nasi Liwet : Lunch box atau Parasmanan
- Snack Rebusan
- Kelapa Bulat
- Sewa Lapangan
- Ice Breaking
- Sound
- Mic
- Ticketing
- Guide Lokal Sentul
- Dokumentasi
- Jalur Trekking
- HT
- Trekking Pole / Tongkat (Dipinjamkan)
- P3K, Oksigen dan obat2an.
- Air Mineral
- Rain Coat/Jas Hujan
- Perizinan
- Retribusi Wilayah
Biaya Belum Termasuk
- Parkiran kendaraan BUS/Kendaraan pribadi
Rundown
Semua peserta berkumpul di meeting point atau bisa dijemput dari hotel sekitar sentul dan melakukan perjalanan ke start trekking menggunakan pickup yang sudah disediakan. Pickup akan standby sesuai dengan jumlah peserta. Setiap pickup akan diisi dengan 10 orang dalam satu pikcup.
Pickup adalah angkutan yang di desain khusus untuk trekking dilengkapi dengan tempat duduk dan aman. Pickup ini biasa digunakan untuk dari meeting point ke start trekking karena bus tidak masuk ke titik start trekking.
Peserta turun dari pickup dan tiba dilapangan yang akan menjadi titik start trekking, Dilapangan ada icebreaking untuk menghilangkan kekakuan dan sekaligus untuk pemanasan sebelum start trekking. Selain icebreaking akan ada juga safety briefing dan dibekali tongkat dan air mineral. Lanut akan ada pembagian grup untuk meminimalisir penumpukan peserta, Peserta akan dibagi 10 orang setiap grup.
Semua peserta mulai start trekking dengan rute sesuai yang dipilih diawal sebelum booking. Dengan pilihan yaitu Curug Cibingbin atau Curug Bidadari.
Peserta akan melewati jembatan biru, Sawah, Sungai, Bukit, hutan, kebun kopi dan air terjun
Di POS 1 semua peserta akan mendapatkan masng-masing satu buah kelapa bulat yang sudah di kupas dan sudah dilengkap dengan sendok dan sedotan.
Semua peserta sampai di Air Terjun disini peserta akan dihidangkan snack rebusan kampung Seperti rebusan : Jagung, Pisang, Ubi, Kacang Dan Singkong.
Main air dan foto bersama (Opsional)
Semua peserta melakukan perjalanan pulang sambil menuju aula tempat makan siang
Peserta sampai di aula bersih-bersih dan siap untuk makan siang, Untuk makan siang ini optional bisa Lunchbox atau parasmanan sesuai kesepakan diawal
Acara bebas ini bisa diisi dengan seperti karaoke atau meeting internal
Setelah selesai makan siang dari aula, Peserta naik pickup kembali dan melakukan perjalanan pulang menuju meeting point awal/parkiran BUS/Kendaraan pribadi
Pawon Sewu Roso Bojong Koneng
Peringkat Perjalanan Keseluruhan:
-
Verified Purchase
(British Indian Ocean Territory)07/12/2024 Fresh & Fun dengan Rekan KerjaBiasanya hanya meeting di kantor, kali ini kami diajak trekking alam. Suasana berbeda dan sangat menyegarkan! Kami jadi lebih akrab dan komunikasi tim semakin baik. Terima kasih untuk Ssentultravel.id yang mengatur semuanya dengan profesional!
-
Verified Purchase
(Indonesia)31/08/2024 Memacu Adrenalin & KolaborasiMedan trekkingnya cukup menantang, tapi justru di situlah keseruannya! Kami belajar untuk saling mendukung dan berkoordinasi dengan baik. Acara seperti ini sebaiknya diadakan rutin untuk menjaga semangat tim!
-
Verified Purchase
(Indonesia)24/08/2024 Safety First, Fun Guaranteed!Tim organizer sangat memperhatikan keselamatan peserta. Guide yang berpengalaman dan perlengkapan trekking lengkap. Meskipun ada yang kurang fit, semua bisa ikut dengan aman. Acaranya fun banget!
-
Verified Purchase
(Indonesia)27/07/2024 Sukses Bangkitkan Semangat Tim!Setelah trekking, hubungan antar-divisi jadi lebih cair. Banyak ice breaking dan tantangan kelompok yang memaksa kami untuk berpikir kreatif. Overall, pengalaman yang sangat positif!
-
Verified Purchase
(Indonesia)12/12/2023 Pengalaman Trekking Terorganisir dengan BaikAcara trekking untuk tim kami berjalan lancar berkat persiapan tim sentultravel.id yang matang penuh pengalaman. Rute yang dipilih tidak terlalu berat tapi cukup memberi tantangan. Ada juga icebreaking seru yang membuat acara makin berkesan. Good job!
-
Verified Purchase
(Indonesia)12/10/2023 Investasi Terbaik untuk Tim KamiDaripada sekadar gathering biasa, trekking corporate ini jauh lebih impactful! Kami pulang dengan cerita seru, tubuh lebih sehat, dan hubungan kerja yang lebih solid. Sangat direkomendasikan untuk perusahaan!
Write a Review Batalkan balasan
Thank you. Your review will appear after admin approves it.
Please fill all the fields.
Yang sering ditanyakan
Untuk paket corporate minimal 20 Orang
Ya, Untuk paket corporate ini bagi yang bisa melanjutkan akan dibantu tim kami dengan menggunakan motor
Ya, curug cibingbin memiliki MCK dan mushola yang sangat baik diantara curug yang lainnya.
Tidak bisa, Bus hanya bisa sampai meeting point untuk paket corporate dari meeting point akan dijemput menggunakan pickup.
Ya, Untuk main air bisa di curug cibingbin
Tidak, Trekking tidak digabung dengan grup lain jadi lebih nyaman
H-1 masih bisa jika guide masih tersedia, Untuk paket corporate disarankan H-7 sudah booking lebih cepat lebih baik.
Ya, Bisa disesuaikan, dan bisa juga ambil paket paket corporate ini tanpa makan siang, Harga paket akan dikurangi
Ya tanpa biaya tambahan bisa dijemput dari hotel seperti dari Hotel Aston Sentul, Hotel The Allana atau Harris Sentul
Bisa harga akan berbeda dan kami tidak bisa menyediakan aula untuk makan siang
Kami lebih merekomendasikan curug cibingbin dengan beberapa alasan :
- Jika ada yang tidak kuat bisa dibantu pakai motor
- Rute lebih variatif, Terutama ada susur sungai
- Ada beberapa air terjun jika masih kuat dan ada waktu bisa ke 3 curug lainnya
- Toilet/MCK lebih bagus dan banyak
Ya sangat bisa, Untuk paket corporate ada tim reschue kami yang standby di motor untuk yang tidak bisa trekking bisa diantar langsung ke air terjun menggunakan motor
Ya, Yang tida ikut trekking bisa nunggu di aula/tempat makan siang